20211228225931whatsapp-image-2021-12-28-at-21.56.55

UIN Raden Fatah Pacu Wujudkan Green Kampus

HUMAS-UINRF– Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang gelar kegiatan Penyusunan Borang Akreditasi Green Campus. Kegiatan ini belangsung dari tanggal 28-29 Desember 2021 di Hotel Swarna Dwipa Palembang.

Rektor UIN Raden Fatah, Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S. Ag, M. Si dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini termasuk bagian dari evaluasi membangun kampus hijau yang berkelanjutan.

“Motivasi membangun UIN Raden Fatah sebagai kampus hijau berkelanjutan secara maksimal menjadi penting, guna mewujudkan capaian Universitas Indonesia (UI) GreenMetric World University Rankings di tahun mendatang,” ujar Dr. Nyayu Khodijah.

Lebih lanjut, Rektor yang didampingi Wakil Rektor I, Dr. Muhammad Adil, M.A. dan Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan AUPK, Dr. Abd. Rasyid,.M.Ag berharap kepada civitas akademika untuk terus tetap optimis dan berusaha melakukan pemetaan dan langkah konkrit untuk mewujudkan kampus eco green dengan konsep kampus InSani.

Dalam kegiatan tersebut menghadirkan dua orang pemateri, yaitu Ketua UI Green Metric, Prof. Dr. Ir. Riri Fitri Sari, M.M. M.Sc. dan Dr. Hayati Sari Hasibuan, ST, MT dari tim penilai UI GreenMetric .

Sementara itu Ketua Green Metric UIN Raden Fatah, Dr. Irham Falahudin, M. Si menuturkan, harapan dari kegiatan nantinya adanya bentuk kerja sama pendampingan dan pembinaan dari UI GreenMetric guna terus membangun kampus hijau berkelanjutan di lingkungan UIN Raden Fatah. (Jufrizal)